Wartapilihan.com, Jakarta – Aksi kekerasan terhadap wartawan kembali terjadi. Kali ini menimpa wartawan suaranusantara.com, Hasbullah (25). Saat meliput Aksi 313 di sekitar Patung Kuda di Jl. Medan Merdeka, Jakarta Pusat, Jumat (31/3/2017), dia diteriaki sebagai provokator hingga babak belur dikeroyok massa.
Kejadian bermula ketika korban hendak mengambil foto orator Aksi 313, dia ditegur seorang peserta aksi supaya jangan menginjak rumput taman yang ada di sekitar lokasi Patung Kuda. Merasa tidak menginjak rumput, korban pun menjelaskan kepada peserta aksi tersebut bahwa dirinya berada di sisi taman yang tidak berumput. Namun tiba-tiba korban diteriaki sebagai provokator.
Meski korban sudah menunjukkan kartu pers dan menjelaskan dirinya adalah wartawan yang sedang melakukan tugas jurnalistik, massa tetap tidak peduli. Tanpa rasa iba mereka mengeroyok korban.
Awalnya kericuhan sempat bisa ditenangkan oleh ulama yang berada di mobil komando. Namun belakangan korban kembali digiring ke arah kerumunan massa. Tak pelak, massa kemudian kemudian kembali memukulinya.
Saat ini, korban yang sempat lama tidak sadarkan diri dirawat di sebuah rumah sakit di Jakarta Pusat. Kondisinya cukup parah karena mengalami luka di sekujur tubuh, terutama di bagian kepala kanan mengalami sobek sekitar 2 cm. Bahkan ditemukan bekas sundutan rokok di kulitnya.
Selain mengalami luka, korban juga mengalami kerugian kehilangan ponsel dan dompet yang dirampas oknum peserta aksi saat pengeroyokan terjadi.
Rencananya, aksi kekerasan terhadap jurnalis ini akan dilaporkan ke pihak berwajib. I
Reporter : Asykur/Forjim