Dede Rosada: Jurusan KPI, The Most Expensive Prodi

by

Wartapilihan.com, Jakarta – Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta Dede Rosada mengungkapkan, jurusan KPI merupakan jurusan The Most Expensive Prodi. Animo mahasiswa terhadap jurusan KPI sangat besar dan meningkat jumlah mahasiswa yang mendaftar dengan signifikan. Hal tersebut disampaikan pada pengukuhan DPP ASKOPIS (Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam) di auditorium Harun Nasution UIN Jakarta pada Selasa (7/3).

“KPI ini saya izinkan paling besar menerima mahasiswa di tahun 2016, karena KPI paling luas pekerjaannya,” ujarnya.

Dede Rosada membayangkan apabila mahasiswa KPI lulus, bikin core bisnisnya sebagai da’i dalam sektor dakwah, banyak manfaat dan bisa mengkapitalisasi kegiatan sosial yang dapat dijadikan sebagai nilai tambah.

“Kalau mahasiswa bikin majelis taklim 1 hari ada 2 majelis taklim, dan minimal ada 20 jama’ah. Maka dalam 3 bulan ia sudah punya 2000 jama’ah dan ini sudah cukup untuk menghantarkannya menjadi anggota DPRD,” imbuhnya.

Turut hadir, Menteri Agama Republik Indonesia Lukman Hakim Saifuddin,
Ketua Umum DPP ASKOPIS Muhammad Zamrani M.Si , Direktur Pendidikan Tinggi Agama Islam Prof. Nizar, Sekretaris Prodi KPI Masran M.Ag, Nukman Luthfie Pakar Teknologi Informasi dan Media Sosial, Dra. Rosarita Niken Widiastutu Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika, dan Imam Wahyudi Komisioner Dewan Pers. I

Reporter : Ahmad Zuhdi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *