Waspadai potensi cuaca ekstrem di Kalimantan Barat Tanggal 21–26 Juli 2022

by

Diprakirakan cuaca ekstrem berupa hujan intensitas lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat berpotensi terjadi di sebagian besar wilayah Kalimantan Barat pada periode tanggal 21 s.d. 26 Juli 2022.

Wartapilihan.com, Pontianak– Cuaca ekstrem diprakirakan terjadi di sebagian besar wilayah Kalimantan Barat, terutama di Kalimantan Barat bagian timur yaitu Kab./Kota : Kapuas Hulu, Sintang, Melawi dan Sekadau juga di Pesisir Barat Kalimantan Barat yaitu Kab./Kota : Sambas, Singkawang, Bengkayang, Mempawah, Pontianak, Kubu Raya, Kayong Utara dan Ketapang.

Terhadap potensi cuaca ekstrem yang akan terjadi, maka perlu diwaspadai dampaknya yaitu terjadinya banjir, genangan, tanah longsor, pohon tumbang, dll. Potensi kemudahan terjadi kebakaran hutan dan lahan di Kalimantan Barat masih perlu diwaspadai pada tanggal 20 Juli 2022. Diprakirakan tanggal 21 – 26 Juli 2022 potensi terjadi kebakaran hutan dan lahan akan dominan pada kategori Aman.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *