ALERGI DAKWAH TAUHID

by

Tidak gampang menjelaskan kepada ummat dewasa ini tentang tauhid dan syirik dengan segala cabang dan instrumennya karena sudah terlalu lama berada dalam kesalahan atau tersalah dalam metode pengajaraan menyangkut Ad Dienul Islam.

Orang sekarang mengajarkan agama Islam dari mulai taharah, bukan aqidah.
Berkutat dalam fiqih ubudiyah dengan beragam ikhtilaf dan bid’ah yang tak sudah-sudah.

Mungkin awalnya karena takut berhadapan dengan kaum musyrikin dan para penguasa kufur setempat atau penjajah ( globalis ).
Kalau bersiyasah untuk sementara tak masalah, tapi kalau terus-menerus sampai alergi terhadap aqidah tauhid bagaimana ?

Sedangkan para nabi terutama nabi Muhammad shalallahu ‘alaihi wasallam memulai dakwahnya dengan mengajarkan aqidah tauhid sehingga sahabat menjadi muwahhid yang rindu mati syahid.

Bayangkan setelah bi’tsah selama tiga belas tahun lamanya Rasulullah shalallahu ‘alaihi wasallam hanya melulu mengajarkan aqidah.
Tapi sekarang nyaris semua masjid di seluruh negeri ini enggan mendakwahkan tauhid.
Kalaupun ada yang membahas tauhid namun tak menukik pada substansinya, yaitu hanya menyentuh pinggir-pinggir atau kulit-kulitnya saja.

Jadi, ummat hari ini yang terbanyak adalah ahli ibadah atau beribadah pun enggan, dan bahkan tak sedikit yang alergi terhadap dakwah tauhid.
Maka tak heran hati dan pikiran ummat hari ini mayoritas terjajah.

( iwan hasanul akmal )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *