SKANDAL YANG MEMBAWA KESADISAN

by

Altantuya Shariibuu barangkali tidak anda kenal, jadi tak berati apa-apa bagi anda.

Wartapilihan.com, Depok— Bagi saya pun demikian. Namun saya hanya ingin menceritakan nasib malang yang menimpa dirinya di balik skandal mega korupsi tokoh politik Malaysia.

Altantuya Shariibuu adalah model jelita yang masih muda asal Mongolia.
Dia memiliki hubungan spesial dengan Tun Najib Razak, barangkali selingkuhan.
Itulah sebabnya dia tinggal di Malaysia.

Tapi hubungan itu menyeretnya kejalan nasib yang malang.
Ia ternyata salah seorang yang merupakan saksi kunci mega korupsi yang dilakukan Tun Najib Razak.

Mungkin karena itu ia diculik dan konon ditembak dua kali.
Tidak hanya itu, ia dibawa ke hutan dan tubuhnya dibom hingga hancur berkeping-keping.

Luar biasa, itu terjadi di negeri jiran yang konon teguh dalam manegakkan hukum.
Bayangkan kalau Altantuya Shariibuu bagian dari keluarga anda.
Di Indonesia belum pernah kejadian dimana seorang gundik dibom.

Peristiwa tragis menimpa Altantuya Shariibuu itu lenyap begitu saja ketika Tun Najib Razak diangkat menjadi perdana menteri. Namun saat ini, setelah Tun Najib Razak dilengserkan, pemerintah Mongolia menuntuk kematian Altantuya diselidiki dan diperkarakan kembali.

Ada dugaan bahwa kebiadaban yang dilakukan terhadap Altantuya Shariibuu dikarenakan dia merupakan saksi kunci mega korupsi pembelian kapal perang yang dilakukan oleh Tun Najib Razak.
Tapi ada pula yang menduga dalang pembantaian Altantuya Shariibuu adalah Rosmah Mansor, istri Tun Najib Razak karena cemburu…

( Iwan Hasanul Akmal )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *